Search

Setelah 10 Tahun Inter Milan Kembali ke Puncak Klasemen Liga Italia - detikSport

Jakarta - Untuk kali pertama dalam satu dekade terakhir, Inter Milan kembali ke puncak klasemen Liga Italia Serie A. Mampukan Nerazzurri terus bertahan di sana?

Inter Milan meraih kemenangan tipis 2-1 saat berhadapan dengan SPAL di pekan 14 Liga Italia. Dua gol Lautaro Martinez dibalas sekali oleh Mattia Valoti dalam laga yang dilangsungkan di Giuseppe Meazza, Minggu (1/12/2019) waktu setempat.

Kemenangan ini mengantar Inter Milan naik ke puncak klasemen Liga Italia dengan poin 37. Skuat besutan Antonio Conte menggusur Juventus, yang pada laga sebelumnya cuma bisa berimbang 2-2 dengan Sassuolo.

Dikutip dari Football Italia, ini adalah kali pertama Inter kembali berada di posisi nomor satu pada klasemen Liga Italia dalam 10 tahun ke belakang. Kali terakhir Inter ada di puncak adalah pada pekan 14 musim 2009/2010.

Inter, yang ketika itu dilatih Jose Mourinho, mengumpulkan 35 poin dari 14 pertandingan pertama. AC Milan ada di posisi dua ketika itu dengan 28 poin, sementara Juventus di urutan tiga dengan 27 angka.

Inter menjadi juara musim dingin ketika itu. lebih dari itu, di akhir musim mereka bahkan memenangi treble winner. Di akhir kompetisi Mourinho mengantar timnya menjuarai Liga Italia, Liga Champions, dan Coppa Italia.

Simak Video "Kalahkan Lazio, Inter Masih Sempurna di Serie A"
[Gambas:Video 20detik]
(din/yna)

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terkini - Google Berita
December 02, 2019 at 08:36AM
https://ift.tt/2LfUY0W

Setelah 10 Tahun Inter Milan Kembali ke Puncak Klasemen Liga Italia - detikSport
Olahraga - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Setelah 10 Tahun Inter Milan Kembali ke Puncak Klasemen Liga Italia - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.