Search

Indonesia vs Thailand, 12 Ribu Tiket Terjual - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Sebanyak 12 ribu tiket terjual untuk pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (10/9) malam.

Dari 12 ribu suporter yang sudah membeli tiket, sebanyak 400 di antaranya merupakan pendukung Thailand. Jumlah itu diharapkan bisa terus bertambah sampai dengan kickoff dimulai pada pukul 19.30 WIB malam ini.

"Tiket terjual sekarang sudah 12 ribuan. Ada sekitar 400 suporter dari Thailand juga yang penjualan tiketnya diatur oleh Federasi Sepak Bola Thailand [FAT]," kata Deputi Sekjen Bidang Pengembangan Bisnis PSSI Marsal Masita kepada CNNIndonesia.com, Selasa siang.

Marsal mengatakan jumlah suporter yang mencapai 12 ribu itu menunjukkan masih banyak masyarakat yang berharap pada Timnas Indonesia.

Sekitar 400 penonton Thailand akan hadir di Stadion GBK.Sekitar 400 penonton Thailand akan hadir di Stadion GBK. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
"Artinya meski kita kalah kemarin dari Malaysia, masyarakat masih berharap sama Timnas kita. Karena Timnas ini butuh dukungan juga dari masyarakat buat semangat ke mereka," ujar Marsal.

Menyoal jumlah personel keamanan di laga Indonesia vs Thailand, Marsal mengaku belum dapat memastikan secara pasti. Ia hanya menyebut jumlah pengamanan berpengaruh pada jumlah suporter yang hadir ke Stadion GBK.

[Gambas:Video CNN]
Marsal mengatakan pasca-kerusuhan suporter di Stadion GBK saat Indonesia vs Malaysia, PSSI telah berkoordinasi lebih lanjut ke pihak Polda Metro Jaya. Kedua pihak sepakat pengamanan bakal kembali diperketat.

Indonesia vs Thailand, 12 Ribu Tiket Terjual
"Jumlah personel mungkin bisa setengah dari saat lawan Malaysia, karena jumlah penonton berkurang. Tapi saya belum bisa sebut karena jumlah penonton ini kan masih bisa bertambah, nanti di lapangan kami pastikan," ucap Marsal.

Sebagai salah satu evaluasi soal penumpukan penonton di area ring dua sebelum masuk ke dalam stadion, Marsal memastikan pintu stadion sudah bakal dibuka sejak pukul 17.00 WIB. Dua jam sebelum pertandingan dimulai penonton sudah bisa masuk ke area Stadion GBK.

"Buat kami bukan jumlah personelnya berapa. Tapi apa yang perlu diperbaiki dan diantisipasi dari sistem pengamanan, khususnya di ring 1 dan 2 sebagai fokus kami," ujar Marsal. (TTF/har)

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terkini - Google Berita
September 10, 2019 at 12:41PM
https://ift.tt/2LFeS4D

Indonesia vs Thailand, 12 Ribu Tiket Terjual - CNN Indonesia
Olahraga - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Indonesia vs Thailand, 12 Ribu Tiket Terjual - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.