
Dalam 16 lawatan yang sudah dijalani, PSM membukukan tiga hasil imbang dan menelan 13 kekalahan. Mereka merupakan satu-satunya tim yang belum pecah telur di kandang lawan.
PSM masih mempunyai satu kesempatan untuk meraih kemenangan tandang pertama. Tim Ayam Jantan dari Timur dijamu Persib Bandung di pertandingan di pekan terakhir Liga 1 2019.
Persib vs PSM digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (22/12/2019). Pemain PSM Makassar, Rizky Pellu, berujar akan bekerja keras demi hasil baik."Kalau dari pemain kami siap di pertandingan besok. Di pertandingan besok kami akan kerja keras, semoga kita bisa bermain baik dapatkan hasil baik di pertandingan besok," Pellu dalam jumpa pewarta sebelum pertandingan.
Target untuk menang juga dipatok oleh pelatih PSM, Darije Kalezic. Dia ingin berpisah dengan manis.
"Kalau liat pertandingan away yang ada, kami punya target memenangkan pertandingan tersebut. Kami tak peduli siapa lawanya dan target kami sama pada pertandingan besok. Namun sejauh ini belum pernah memenangkan satu game di laga tandang," kata Darije.
Simak Video "PSM Khawatir Laga Tandang dengan Persipura Ditunda"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/mrp)
Olahraga - Terkini - Google Berita
December 21, 2019 at 09:29PM
https://ift.tt/2PKHay6
PSM Makassar Tak Mau Tutup Liga 1 2019 Tanpa Kemenangan Tandang - detikSport
Olahraga - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29
Bagikan Berita Ini
0 Response to "PSM Makassar Tak Mau Tutup Liga 1 2019 Tanpa Kemenangan Tandang - detikSport"
Post a Comment