Search

Chelsea Resmi Dapatkan Hakim Ziyech, Panik atau Langkah Cerdas? - Bola.net

Bola.net - Chelsea melakukan manuver sangat mengecewakan pada bursa transfer Januari 2020 lalu. Namun, The Blues baru saja membuat gebrakan dengan resmi mendapatkan servis Hakim Ziyech dari Ajax Amsterdam.

Ajax secara resmi mengumumkan sudah mencapai kesepakatan dengan Chelsea terkait transfer Hakim Ziyech pada Kamis (13/2/2020) malam WIB. Akan tetapi, sang pemain baru pindah pada 1 Juli mendatang.

Tak lama berselang, Chelsea juga memberi pengumuman bahwa mereka resmi mendapatkan servis Hakim Ziyech.

Tidak disebutkan secara resmi berada harga yang disepakati kedua klub untuk transfer pemain asal Maroko. Namun, dikutip dari Sky Sports, The Blues harus membayar 33 juta pounds. Harga itu bisa naik hingga 36.7 juta pounds jika ditambah dengan sejumlah bonus.

Frank Lampard sebenarnya sudah minta dibelikan pemain baru pada Januari 2020 lalu. Namun, direksi Chelsea memilih pasif. Tidak ada pemain baru yang dibeli. Namun, saat bursa transfer ditutup, Chelsea justru membeli Hakim Ziyehc.

"Saya pikir apa yang tersirat dari manuver ini adalah Chelsea sangat butuh pemain besar," buka mantan pemain timnas Inggris, Jamie Carragher, pada Sky Sports.

"Dengan Pedro, yang tidak banyak bermain, dan Willian, juga terkait usia mereka, juga dengan fakta Willian selalu disebut pada jendela transfer, sesuatu mungkin terjadi pada mereka di musim panas," imbuh Jamie Carragher.

Jamie Carragher meyakini langkah yang dilakukan Chelsea dengan membeli Hakim Ziyech sudah tepat. Ada kompromi yang baik dengan Ajax yang masih butuh jasa pemain 26 tahun untuk mengejar gelar juara Eredivisie musim 2019/2020.

Dengan rampungnya transfer Hakim Ziyech, kini Chelsea bisa fokus mencari pemain baru lainnya.

Menurut Jamie Carragher, salah satu titik lemah Chelsea pada musim ini ada di sisi sayap. The Blues tidak punya pemain dengan kualitas yang sepadan untuk menggantikan Eden Hazard dan Hakim Ziyech kini menjadi harapan.

"Chelsea mencari pemain sayap yang luar biasa. Musim lalu, Ziyech bermain luar biasa di Liga Champions. Saya pikir, Lampard tidak akan senang dengan apa yang terjadi pada Januari, tetapi mereka sudah menyelesaikan langkah lebih awal," kata Jamie Carragher.

Hakim Ziyech bisa bermain di banyak posisi. Seperti Eden Hazard, dia bisa bermain di posisi winger kiri. Namun, pemain berusia 26 tahun tersebut juga sangat mahir ketika dimainkan sebagai playmaker atau gelandang serang.

Sumber: Sky Sports

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terbaru - Google Berita
February 14, 2020 at 08:55AM
https://ift.tt/2Hl3kSt

Chelsea Resmi Dapatkan Hakim Ziyech, Panik atau Langkah Cerdas? - Bola.net
Olahraga - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Chelsea Resmi Dapatkan Hakim Ziyech, Panik atau Langkah Cerdas? - Bola.net"

Post a Comment

Powered by Blogger.