Search

Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia: Line Up Indonesia Vs Jepang - detikSport

Jakarta -

Tim putri Indonesia akan menghadapi Jepang di perempatfinal Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia 2020. Berikut ini susunan pemain dari kedua tim.

Gregoria Mariska Tunjung akan turun di partai pertama menghadapi Akane Yamaguchi. Secara head to head, Gregoria tertinggal 1-5 dari Yamaguchi.

Satu-satunya kemenangan Gregoria didapat di Asian Games 2018. Setelahnya, dia selalu kalah dari Yamaguchi dalam lima pertemuan terakhir secara beruntun.

Di partai kedua, Greys Polii/Apriyani Rahayu akan menantang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Greysia/Apriyani tercatat cuma menang dua kali dalam sembilan kali duel melawan Fukushima/Hirota.


Ruselli Hartawan kemudian akan turun di partai ketiga. Menghadapi Sayaka Takahashi, Ruselli sebelumnya tidak pernah menang dalam tiga kali duel.

Jika partai keempat harus dimainkan, Siti Fadia Ramadhanti/Ribka Sugiarto akan turun menghadapi Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Mereka pernah menang satu kali atas pasangan Jepang itu di Indonesia Masters 2019.

Di partai kelima ada Putri Kusuma Wardani yang akan melawan Riko Gunji. Putri pernah dikalahkan Gunji di Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2019.

Pertandingan Indonesia vs Jepang akan berlangsung di Rizal Memorial Coliseum, Jumat (14/2/2020), mulai pukul 09.00 WIB. Perjuangan Gregoria dkk bisa disaksikan lewat live streaming di Mola TV lewat link ini.

Susunan Pemain Indonesia vs Jepang:

Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota
Ruselli Hartawan vs Sayaka Takahashi
Siti Fadia Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida
Putri Kusuma Wardani vs Riko Gunji

Simak Video "Tim Bulutangkis Beregu Indonesia Kebanjiran Bonus Rp 5 Miliar"
[Gambas:Video 20detik]
(nds/pur)

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terbaru - Google Berita
February 14, 2020 at 07:48AM
https://ift.tt/2OUxVuh

Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia: Line Up Indonesia Vs Jepang - detikSport
Olahraga - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia: Line Up Indonesia Vs Jepang - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.