Melalui rilis resminya, KPAI menyatakan agenda audiensi antara para pihak yang terkait sudah coba dilakukan. Inisiatif pun datang Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) untuk menggelar pertemuan lanjutan usai rapat Koordinasi bersama Kemenko Polhukam.
Pertemuan tersebut dihadiri KPAI, Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Asisten Deputi Bidang Eksploitasi dan Kekerasan KPPPA, Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI, Sekjen Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Ketua PB Djarum Foundation, dan pihak lainnya pada 4 September lalu.Namun, dalam pertemuan lanjutan yang telah direncanakan, Sitti menyatakan pihak Djarum Foundation sangat sulit dihubungi sehingga rapat batal terselenggara.
![]() |
"Dengan demikian, tidak benar statement pihak Djarum yang mengatakan KPAI tidak mau mengambil jalan tengah karena pihak Djarum yang tidak hadir dalam pertemuan lanjutan," bunyi pernyataan KPAI.
[Gambas:Video CNN]
"Bahkan sebelum itu KPPPA sudah membuka diri untuk mengambil jalan tengah persoalan ini sesuai rekomendasi rapat, termasuk niat baik KPPPA mengundang Djarum pada Maret 2019, juga tidak digubris oleh Djarum."
Sebelumnya, Djarum telah memastikan program audisi yang sudah berlangsung sejak 2006 akan dihentikan pada 2020.
Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin mengatakan rencana untuk menghentikan audisi PB Djarum sudah muncul beberapa pekan terakhir.
"Sabtu kemarin diumumkan, tapi sudah beberapa pekan terakhir kami memikirkan. Kami melakukan ini agar mendapat kepastian, biar kami tidak diombang-ambing dengan kondisi ini," ujar Yoppy kepada CNNIndonesia.com, Minggu (8/9).Keputusan PB Djarum menghentikan audisi pun membuat mayoritas warganet bersedih. Hal ini dikarenakan ajang audisi ini telah menghasilkan banyak atlet badminton yang berprestasi di kancah internasional. (jal/jal)
Olahraga - Terkini - Google Berita
September 09, 2019 at 10:58AM
https://ift.tt/2PUYMct
KPAI Bantah Enggan Cari Solusi Soal Audisi PB Djarum - CNN Indonesia
Olahraga - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29
Bagikan Berita Ini
0 Response to "KPAI Bantah Enggan Cari Solusi Soal Audisi PB Djarum - CNN Indonesia"
Post a Comment