Search

Indonesia Masters 2020 - Fajar/Rian Akui Sempat Merinding Saat Lawan Ganda Putra Denmark - Semua Halaman - BolaStylo

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berselebrasi saat memenangi laga atas Ou Xuan Yi/Zhang Nan (China) pada babak kedua Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan Jakarta, Kamis (16/1/2020).

BADMINTON INDONESIA

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berselebrasi saat memenangi laga atas Ou Xuan Yi/Zhang Nan (China) pada babak kedua Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan Jakarta, Kamis (16/1/2020).

BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengaku merasakan hal tak biasa saat bertarung di babak perempat final, Jumat (18/1/2020).

Fajar Alfian/Muhamamd Rian Ardianto menjadi salah satu wakil Indonesia yang sukses melaju ke babak semifinal.

Ganda putra Indonesia itu dipastikan lolos ke semifinal usai menaklukan wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup-Rasmussen.

Bertemu dengan Kim/Anders, Fajar/Rian dipaksa berkerja keras tiga gim dalam kurun waktu 1 jam 9 menit.

Fajar/Rian lebih dulu kecolongan di gim pertama setelah kalah 18-21, namun sukses memenangi gim kedua dengan skor 21-13.

Baca Juga: Jadi Korban Janji Manis Pemain Arsenal, Wanita Ini Akui Tak Tahu Dirinya Berstatus Selingkuhan

Di gim ketiga yang menjadi gim penetuan, Fajar/Rian sempat tertinggal, namun tak pantang menyerah.

Setelah akhirnya bisa menyamakan kedudukan Fajar justru mengaku sempat merasa merinding.

"Tadi saat poin 16 sama, saya merinding juga. Dengar juga papa bilang 'tenang, tenang', Itu saat semua hening terus saya dengar suara papa saya. Jadi itu menambah motivasi juga," kata Fajar sambil tersenyum sebagaimana dilansir dari Kompas.com.

Namun, saat ada di posisi itu, ia mendengar suara sang ayah yang datang mendukung.

Sang ayah memintanya untuk tenang, hal itu lantas menambah motivasinya.

Jika Fajar merasa merinding, rekannya Rian Ardianto juga mengalami ketegangan dan keharuan.

"Saya juga tegang, terharu, tapi senang. Kami coba buat main tenang dulu, enggak boleh menggebu-gebu karena takut jadi bumerang," kata Rian menambahkan.

Dengan ketenangan tersebut, Fajar/Rian akhirnya bisa memenangi gim ketiga dengan skor 21-17.

Soal kemenangannya tersebut, Fajar/Rian tak lupa berterima kasih pada para penonton Istora yang datang mendukung mereka dan para atlet lainnya.

Baca Juga: Ada Kejadian Memalukan Nama Indonesia Terjadi di Indonesia Masters 2020

PROMOTED CONTENT

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terbaru - Google Berita
January 18, 2020 at 10:34AM
https://ift.tt/38jTlbG

Indonesia Masters 2020 - Fajar/Rian Akui Sempat Merinding Saat Lawan Ganda Putra Denmark - Semua Halaman - BolaStylo
Olahraga - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Indonesia Masters 2020 - Fajar/Rian Akui Sempat Merinding Saat Lawan Ganda Putra Denmark - Semua Halaman - BolaStylo"

Post a Comment

Powered by Blogger.