Mayweather terus memanas-manasi dua ikon UFC saat ini, Khabib dan Conor McGregor untuk menggelar pertarungan tinju. Sebaliknya Khabib menantang Mayweather bertarung versi UFC.
Sementara itu, duel Khabib vs Ferguson diklaim sebagai pertarungan terkutuk karena selalu gagal diselenggarakan. Kali ini, pertarungan mereka terancam batal karena ancaman pandemi virus corona.Berikut dua berita olahraga terpopuler CNNIndonesia dalam 24 jam terakhir.
1. Pukulan Lembek, Mayweather Sulita Menang Lawan Khabib
Legenda tinju, Floyd Mayweather dinilai tidak akan punya kesempatan bila bertarung melawan Khabib Nurmagomedov atau Conor McGregor di UFC.
Mayweather terus melontarkan tantangan pada Khabib dan McGregor untuk kembali bertinju dengannya. Mayweather menganggap Khabib dan McGregor yang harus datang ke ring tinju karena dia adalah seorang raja.
"Saya rasa ia akan tampil sangat buruk. Menurut saya, ada banyak petinju yang bakal tampil lebih baik [di arena UFC] dibandingkan Floyd."
2. Khabib vs Ferguson Pertarungan Terkutuk
Pertarungan UFC 249 yang direncanakan berlangsung 18 April terancam batal digelar lantaran berbagai negara, termasuk Amerika Serikat, menerapkan kebijakan ketat mengenai kerumunan orang guna mengantisipasi penularan COVID-19.
Kendati mendapat banyak halangan dan tantangan, Presiden UFC Dana White tetap berkeras mewujudkan duel tersebut.
"Mereka [UFC] berencana menggelar pertarungan dengan kurang dari 10 orang di arena terbuka. Saya pikir akan ada yang menjadi komentator, itu bukan saya. Pertarungan akan digelar di tempat yang besar, mungkin seperti di studio film," kata Joe Rogan dikutip dari RT.[Gambas:Video CNN] (jun/bac)
Olahraga - Terbaru - Google Berita
March 30, 2020 at 06:48AM
https://ift.tt/3dGa5xe
Pukulan Mayweather Lembek dan Khabib vs Ferguson Terkutuk - CNN Indonesia
Olahraga - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pukulan Mayweather Lembek dan Khabib vs Ferguson Terkutuk - CNN Indonesia"
Post a Comment